Ini Bukan acara No Fear, Fear Factor apalagi Ninja Warrior, Tetapi ini tempat wisata baru di Lembang Bandung yang lagi happening banget terutama bagi anda para Instagrammers.
Sky Swing - The Lodge Maribaya Bandung |
Bagi anda yang ingin membuat foto seperti extremme instagrammers cobalah naik Sky swing dijamin anda akan mendapatkan foto instagramable banget. Ayunan di ketinggian dengan latar belakang hutan pinus yang hijau. Seakan anda berayun di ketinggian, FLY TO THE SKY. Tak perlu mempertaruhkan nyawa atau punya nyali besar, modalnya cukup kesabaran untuk menunggu antrian panjang, yang kurang lebih kalau weekend sekitar 2 sampai 3 jam. Karena wahana ini aman banget dan tidak se extreme yang anda bayangkan.
Bamboo Sky - The Lodge Maribaya |
Atau anda ingin hangout di tempat yang anti main stream, duduk santai sambil menikmati indahnya alam Lembang yang asri ada Bamboo Sky, Tempat duduk di ketinggian yang memungkinkan pandangan anda luas tak terhalang apapun. Menara Bambu ini menjulang tinggi di sebuah tebing, untuk menuju kesana anda dapat melalui sebuah jembatan bambu kecil yang menghubungkan menara bambu dengan tebing disebelahnya. Sekali lagi wahana ini aman banget untuk dinaiki, anda tak perlu takut karena pengamanan sangat lengkap anda akan dipasangkan body harness sebagai pengaman. masih ada dua wahana lain yang juga cukup ekstrem yaitu Sky tree dan Sky Bike.
Sedikit tips untuk menghindari antrian panjang ketika mengunjungi empat wahana ekstreme ini, datanglah pagi - pagi sekali atau jika ingin lebih mudah menginaplah di Camping ground yang tersedia disini. Karena bagi tamu yang meninap disini, akan mendapat jalur antrian express untuk menaiki 4 wahana ini dari jam 07:30 sampai 09:00 pagi hari.
Omah Bambu Restaurant |
Urusan perut jangan takut karena ada Omah Bambu, rumah makan dengan pemandangan yang tidak kalah spetakulernya. Makanan yang disajika adalah makanan sunda terdiri dari dua paket paket ayam dan gepuk (empal). dengan berbagai pilihan minuman.
Paket Ayam Goreng Keremes |
Yang penting harus anda ingat baik baik untuk menjaga kebersihan dan keindahan alam sesuai dengan kata kata di pintu depan The Lodge.
Jangan meninggalkan sesuatu kecuali jejak
Jangan mengambil sesuatu kecuali foto
Jangan membunuh sesuatu kecuali waktu.
Hormati diri Anda. hormati alam
Tidak ada komentar:
Posting Komentar