Kamis, 08 Desember 2016

Melrimba The Secret Garden




Saya yakin sebagian besar orang JABODETABEK, pernah mengunjungi Puncak di kabupaten Bogor dan Cianjur. Kemacetan yang terjadi setiap akhir pekan membuktikan tempat ini masih menjadi tujuan favorit warga ibukota untuk mengisi liburannya.

Banyak tempat yang wisata menarik menjadikan puncak selalu ramai dikunjungi oleh para pelancong baik local ataupun asing. Diantaranya taman Safari, taman Matahari, Taman Bunga Nusantara Kebun Raya Cibodas, Perkebunan The Gunung Mas dan masih banyak lagi.



Tetapi Tahukah anda ada taman rahasia yang mungkin lokasinya sangat mudah dijangkau, bahkan tempat ini pasti dilewati ketika anda menuju kota Cipanas. Terletak tidak jauh dari Puncak Pass atau Perkebunan The Gunung Mas.


Ya, tempat itu bernama Melrimba Garden, dengan luas sekitar 5Ha dan berada diketinggian 1400mdpl. Area yang dikelilingi oleh hamparan perbukitan kebun teh ciliwung, berbatasan langsung  dengan hutan pinus nan asri. Berada tepat dijalan Raya Puncak tepatnya di Tugu Utara, tidak jauh dari Gunung Mas. Sangat mudah untuk dijangakau. 



Sebagai family park, keindahan taman melrimba dapat dilihat dari masih banyaknya pohon - pohon pinus menjulang tinggi, hamparan berbagai jenis tanaman bunga yang warna – warni tersebar tumbuh dengan subur. Kicauan suara burung burung bersaut - sautan, suara kera hutan di kejauhan serta pemandangan gerombolan burung “elang jawa “ yang sesekali berputar – putar menuju sarangnya ditengah hutan akan menjadi momen yang sangat mengagumkan. Pengalaman lain yang tak kalah serunya adalah udara pegunungan yang cukup dingin dan sejuk di siang hari dengan berbalut kabut menjadi pemandangan yang sangat amazing....





Area yang cukup luas, nyaman dan aman untuk bermain putra / putri  dan keluarga anda. Seperti permainan high rope, ATV & buggy kart, mini soccer, giant chest, basket ball, fun boat, bungee fly, mtb  dan masih banyak lagi.






 







Atau anda hanya sekedar menikmati menjadi petani  dengan memanen sayuran dan atau Buah Strawberry yang terhampar luas di tempat ini. Pengalaman yang menarik bagi sikecil dengan memanen sendiri sayuran dan buah yang biasa kita nikmati.





Belum puas dengan ini semua, tempat ini juga menyediakan camping ground. Tak perlu repot repot membawa peralatan atau bekal makanan karena semua sudah disediakan termasuk barbeque lengkap.






Jadi kenapa tidak Long weekend kali ini kita mengunjungio Puncak. Selamat berlibur akhir pekan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar